Rabu, 29 April 2009

Pegang Kendali Hidup Anda

Tidak ada situasi tanpa pengharapan, yang terjadi adalah orang yang kehilangan pengharapan. Yang menentukan seperti apa hidup yang Anda jalani bukanlah apa yg terjadi diluar diri Anda, tetapi apa yang terjadi didalam diri Anda. Didalam hati dan pikiran Anda.

Apa yang terjadi diluar bisa saja badai dasyat, atau angin lembut. Tapi sikap dan perasaan Anda adalah seperti rumah dimana Anda bisa mendapatkan perlindungan. Seperti apakah bangunan rumah Anda? Sudahkah Anda mempersiapkan rumah hati dan pikiran Anda untuk menghadapi saat-saat yang sulit? Atau Anda tidak pernah menyadari hal ini sama sekali?


Badai kehidupan boleh saja mengelilingi diri Anda, tapi jangan ijinkan hal itu terjadi didalam diri Anda. Apa yang terjadi disekeliling Anda dan diluar sana, mungkin Anda hanya memiliki sedikit sekali kendali atas hal itu, atau bahkan diluar kendali Anda. Tapi sadarilah hal ini, bahwa Anda memiliki kendali atas diri Anda. Anda memiliki kendali atas hati dan pikiran Anda.

Apa yang Anda rasakan adalah hasil dari reaksi berbagai pikiran. Bisakah Anda tersenyum sambil memikirkan hal-hal yang menyedihkan dan menyakitkan? Mungkin bisa, tapi senyuman kecut yang aneh. Demikian juga sebaliknya, cobalah pikirkan sesuatu yang menyenangkan, yang membuat Anda antusias dan bahagia. Tapi lakukanlah dengan wajah yang tertunduk, dan posisi badan sedikit membungkuk. Apakah bisa Anda rasakan antusias itu mengasai tubuh Anda? Saya yakin akan sulit.

Apa yang mau saya bagikan disini? Saya ingin Anda menyadari bahwa Anda bisa mengubah situasi hati Anda dengan sikap tubuh dan pikiran Anda. Anda memiliki kuasa yang luar biasa dengan otak yang Anda miliki.

Jika Anda sedang tertekan, jangan ikuti kata hati Anda untuk tertunduk dan mulai sibuk dengan pikiran negatif Anda. Berdirilah, angkatlah wajah Anda. Rentangkan tangan Anda ke atas dan tarik nafas dalam-dalam sambil pikirkan hal-hal yang menyenangkan. Saya bisa pastikan, jika Anda konsisten dengan hal ini perasaan Anda akan mengikuti. Anda dapat memiliki ketenangan dan sukacita bahkan saat-saat tersulit dalam hidup Anda.

Ingatlah ini. Anda memegang kendali untuk hidup Anda. Pastikan bahwa benar-benar Anda yang memegang kendali. Jangan biarkan diri Anda menjadi zombie, atau boneka yang hanya merespon pada situasi dan kondisi. Atau bahkan Anda menjadi orang yang dikendalikan oleh oknum lain. Pastikan diri Anda merdeka dan memiliki kebebasan untuk menikmati apa yang benar-benar Anda inginkan. Itu dimulai dari diri Anda, putuskan, lakukan dan cobalah terus menerus. Memang hal ini tidak semudah membalikkan telapak tangan. Tapi ini bisa Anda lakukan. Anda hanya perlu melakukannya tiap-tiap hari, tiap-tiap jam hingga detik-detik yang Anda jalani. Sampai hal ini menjadi sebuah kebiasaan dan lifestyle Anda.

Tidak ada komentar: